Kamis, 08 April 2010

BAGAIMANA MENGUATKAN INGATAN ?

BAGAIMANA CARA  MENGUATKAN INGATAN?
 
Ada beberapa faktor untuk menghasilkan ingatan yang kuat dan tajam :

a. Kemauan / Minat. Untuk menguatkan ingatan tumbuhkan kemauan atau minat yang kuat terhadap suatu objek yang kita amati. Kemauan adalah modal utama tanpa ada kemauan dan minat sangat sulit otak kita untuk merekam sesuatu. Kemauan ibarat ruh yng menggerakkan faktor lainnya sehingga muncul pertanyaan bagaimana kemauan dapat dikembangkan?

b. Konsentrasi. Cara terbaik untuk memproleh keinginan dalam bidang apapun ialah konsentrasi dalam tersebut. Konsentrasi penuh dalam melakukan sesuatu pekerjaan sesalu mendatangkan sukses. Konsentrasi adalah keterpaduan antara pengamatan dan jalan pikiran. ketika kedua proses ini tidak bekerja serentak maka ada patahan dalam konsentrasi kita dan pikiran kita terpengaaruh pada objek lain.

c. Observasi.. Apa itu observasi ? Ketika kita melihat sesuatu dari sudut yang berbeda-beda kita menyebutnya observasi. Contoh : ketika seorang siswa dalam belajar mata pelajaran tertentu, dia membaca paragraf pertama bab itu, setelah membaca ia bertanya pada dirinya beberapa pertnyaan seperti :"Apa yang dikatakan dalam paragraf tadi?, Untuk siapa dikatakan?, Mengapa dikatakan?, Kapan dikatakan? " Makin banyak pertanyaan yang diajukan makin dalam kesan yang tertanam dalam pikiran.

d. Pemahaman. Ketika kita memahami suatu hal dengan mengamatinya maka kesan akan tertinggal dalam pikiran kita. Maka memahami sesuatu juga sangat penting, sebab pengingatan juga sangat tergantung dengan apa yang difahami.

e. Revisi. Revisi adalah seni,ilmu dan keterampilan ingatan. Jika kita mengetahui hal tersebut maka kita dapat mengingat lebih banyak. Menurut analisis Psikologi ada tiga jenis ingatang tentang beberapa lama orang dapat menyimpan sesuatu hal dalam otak.
- Ingatan sekilas.
- Ingatan jangka pendek.
- Ingatan jangka panjang.
Sebagai contoh bagi siswa agar pelajaran tersimpan dalam ingatan maka perlu direvisi, jdi revisi ( mengulang ) menanamkan pesan kkuat dalam ingatan. Revisilah dengan teratur apa yang anda pelajari, sebab tanpa demikian lama kelamaan ingatan anda akan redup dan perlahan-lahan akan lenyap.
SEMOGA BERMANFAAT………azkanihsan

Tidak ada komentar: