Rabu, 23 April 2014

Pentingnya Pendidikan Profesi Guru ( PPG )


Tidak dapat dipungkiri bahwa barangsiapa yang tidak dapat berkompetisi dengan orang lain yang lebih profesional atau profesi lain, tidak akan bertahan. Jika profesi guru tidak kompetitif dan tidak profesional, maka akan berakibat mati atau hilangnya profesi tersebut dari masyarakat. Padahal, untuk mencapai masyarakat yang terbuka dan maju, masyarakat yang melek teknologi, serta masyarakat yang profesional, tetap dibutuhkan peran guru, yang profesional pula.
Guru dituntut untuk selalu up to date pada perkembangan jaman, serta kemajuan informasi dan teknologi, agar dapat menyesuaikan diri dengan kebutuhan para siswa peserta didiknya. Jika mereka tidak menguasainya, bagaimana gurudapat membimbing para siswa untuk meningkatkan pengetahuannya.
Guru adalah salah satu profesi di masyarakatyang berperan melaksanakan proses pendidikan secara profesional. Seperti halnya profesi lain di masyarakat, guru adalah profesi yang kompetitif. Tidak hanya dengan sesama pelaku profesi guru tetapi juga dengan profesi lainnya di masyarakat.
Guru sebagai pelaku proses pendidikan harus terus-menerus mengubah diri, melakukan upaya-upaya pengembangan diri agar pengetahuan yang dikuasai guru tidak setengah-setengah, melainkan kuat dan tuntas, agar tidak tertinggal, sesuai dengan karakteristik seorang yang profesional.
Di samping itu, karena profesi guru juga merupakan suatu profesi untuk membantu dan membimbing perkembangan manusia, dalam hal ini siswa-siswanya, maka hubungan antar manusia menjadi penting untuk diperhatikan dalam rangka pengembangan profesionalisme guru. Pengembangan diri guru sebagai profesional pendidikan juga harus dapat membantu guru memiliki kepribadian yang matang dan terus berkembang.

Tidak ada komentar: